5 Srikandi UPA Lulus Serdos SMART SESI-1

Publisher:
Eksklusif, Berita Terkini di WhatsApp Posliputan.com

GOWA, Pos Liputan – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh 5 srikandi dosen Universitas Patria Artha, Gowa, Sulawesi Selatan.

Kelima srikandi tersebut merupakan dosen berprestasi yang dinyatakan lulus dalam sertifikasi dosen (Serdos SMART) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (KEMDIKBUD) Sesi-1 Tahun 2022, diantaranya Fitrian Jufri P., A.Md. Keb., S.ST., M.Kes. Fauziah Annisa, A.Md. Keb., S.ST., M.Kes. Irmawati, A.Md. Keb., S.ST., M.Kes. Surmayanti, A.Md. Keb., S.ST., M.Kes Program Studi D3 Kebidanan dan Fhirawati, S.Kep. Ners., M.Kes program studi S1 Ilmu Keperawatan Universitas Patria Artha.

Kabar gembira tersebut datang dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (KEMDIKBUD) melalui aplikasi SISTER, berupa pengumuman kelulusan sertifikasi dosen (serdos) sesi-1. Kamis (11/8/2022) kemarin.

Sebagai teman sejawat Syamsumarlin Taha mengaku sangat bersyukur atas kesuksesan ini, betapa tidak keberhasilan ini akan memberikan penguatan sekaligus memberi dampak positif dengan bertambahnya jumlah dosen yang professional di lingkungan kampus UPA.

“Terlebih kepada dosen itu sendiri bukan sekedar mendongkrak kesejahteraan, namun lebih dari itu dosen juga mendapat pengakuan negara sebagai tenaga pendidik professional. Hal ini merupakan sebuah tanggung jawab moral yang harus diemban dengan baik dan harus diimplementasikan keilmuannya baik dimimbar perkuliahan, penelitian maupun pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat” katanya.

Baca Juga:  
Dirjen Tegaskan Pelayanan Dinas Dukcapil Jemput Bola Bagi Penyandang Disabilitas
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lanjut ia mengatakan, hal ini tak lepas dari perjuangan Dr. Bastian Lubis, M.M., CFM selaku rektor UPA, yang tak henti-hentinya memberikan support dan motivasi.

“Beliau merupakan sosok pemimpin yang bersahaja dan kharismatik ini akan terus menggenjot dosen-dosen agar membekali diri serta meningkatkan kompetensi dibidangnya masing-masing sebagaimana misi UPA adalah Mengelola perubahan melalui Pendidikan dan pelatihan” lengkapnya.

Penulis: BurhanEditor: Jumardi
Baca berita Pos Liputan di:
|

Komentar