Libur Panjang Akan Berkahir, Tempat Wisata di Sinjai Ramai Dikunjungi Wisatawan

Publisher:
Eksklusif, Berita Terkini di WhatsApp Posliputan.com

SINJAI, Posliputan.com – Libur tahun baru dan sekolah akan segera berakhir, beberapa tempat wisata di Kabupaten Sinjai belakangan ini ramai dikunjungi oleh wisatawan dari dalam maupun luar Kabupaten Sinjai.

Seperti di objek wisata Pantai Marana yang berada di Desa Pasimarannu, Kecamatan Sinjai Timur, Sabtu (3/12) ramai dikunjungi.

Pantai Marana, Desa Pasimarannu, Kecamatan Sinjai Timur

Tidak hanya di Pantai Marana, objek wisata permandian Fafaliang yang ada di wilayah Kecamatan Sinjai Timur itu juga ramai dikunjungi wisatawan.

Baca Juga:  
Kuliner Khas Makassar Warnai Even Beautiful Malino 2025

“Alhamdulillah, sejak hari rabu kamarin mulai ramai pengunjung dan wisatawan yang datang ke Pantai Marana ini bukan hanya warga Kabupaten Sinjai tapi ada juga dari luar seperti bone, bulukumba hingga Gowa,” ujar Kepala Desa Pasimarannu, Syamsul Bahri saat ditemui Posliputan.com di lokasi saat memantau tempat wisata tersebut.

Tempat wisata yang ada di Kabupaten Sinjai saat ini tak luput dari pantauan pemerintah setempat dan juga pihak keamanan dari Kepolisian khususnya Polsek Sinjai Timur.

Baca Juga:  
Sajian Suana Sejuk dan Kuliner Halal Ditengah Kampus
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapolsek Sinjai Timur AKP Muksin Sirajuddin menyampaikan bahwa dirinya terus meningkatkan patroli di tempat-tempat wisata dalam rangka memberikan pelayanan keamanan dan kehadiran kita di tengah-tengah kegiatan masyarakat serta mengantisipasi lonjakan pengunjung di hari libur.

“Ya, hari ini saya bersama dengan anggota melaksanakan giat patroli dan monitoring ke tempat wisata antisipasi libur panjang sekolah dan tahun baru 2026, sekaligus memberikan imbauan kamtibmas kepada pengelola kolam renang, maupun pengunjung Pantai,” terang Kapolsek Sinjai Timur.

Baca Juga:  
Meriahkan Peringatan Hari Ibu, Rutan Sinjai Gelar Lomba Masak Hingga Diapresiasi

Ia juga mengajak kepada pengelola dan pengunjung agar ikut menjaga kondusifitas dan keamanan di lingkungan wisata,” pungkasnya.

Sementara itu, salah satu pengunjung wisata Mirwana dirinya mengatakan bahwa ia ingin menikmati wisata Pantai yang belum pernah ia kunjungi.

“Ternyata datang ke sini ramai sekali. Saya suka udaranya sejuk. Baru pertama kali juga kesini dan waktu ini kami gunakan untuk berkahir pekan, karena tidak lama lagi kembali beraktivitas seperti biasanya setelah liburan, ” kata dia.

Editor: Azhari Lholo
Baca berita Pos Liputan di:
|

Komentar