Seorang Pria di Polman Tewas Usai Terkena Parang dan Celurit, 2 Pelaku Diamankan Polisi

Publisher:
Eksklusif, Berita Terkini di WhatsApp Posliputan.com

POLMAN, Posliputan.com — Sebuah kasus penganiayaan berat yang menewaskan seorang Pria terjadi di wilayah hukum Polsek Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar Insiden berdarah ini berlangsung di area Pabrik Gabah Amin 2, Jalan Kapten Jumhana, Kelurahan Sidodadi Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polman. Jumat (14/11/2025) sekitar pukul 16.30 WITA.

Kapolsek Wonomulyo AKP Sandy Indrajatiwiguna, S.I.K bersama personelnya bergerak cepat menuju lokasi usai menerima laporan masyarakat. Setiba di TKP, polisi langsung melakukan pengamanan area dan mengumpulkan keterangan saksi.

Kapolsek Wonomulyo AKP Sandy Indrajatiwiguna menjelaskan bahwa menurut keterangan saksi A (10), peristiwa bermula sekitar pukul 15.20 WITA ketika terjadi cekcok antara korban SS (35), dengan dua terduga pelaku bernama AH (45) dan Inisial A (15) di depan rumah saksi di Lingkungan Ujung Baru Kelurahan Sidodadi.

“‘Cekcok yang awalnya hanya adu pukul tanpa senjata berubah menjadi fatal. Kedua terduga pelaku kemudian mengambil parang dan celurit sebelum menyerang korban secara bersamaan. Korban hanya sempat memakai helm untuk melindungi diri,” Jelas Kapolsek.

Baca Juga:  
REI Sulsel Sumbang Puluhan Motor Sampah ke Pemda Bulukumba

Lanjutnya, Saksi lainnya, AU (57), turut melihat bahwa AH menebas korban menggunakan parang, sementara A menyerang dengan celurit.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Usai melakukan aksinya, kedua pelaku masuk kembali ke dalam rumah, sementara korban tergeletak di jalan,” Ungkapnya.

Personel gabungan Polsek Wonomulyo dan Polres Polman tiba di lokasi sekitar pukul 16.00 WITA. Polisi memasang garis polisi di sekitar TKP dan melakukan langkah-langkah pemeriksaan awal.

Dua terduga pelaku beserta barang bukti senjata tajam berhasil diamankan. Untuk mengantisipasi kemungkinan amuk massa, polisi juga mengevakuasi keluarga pelaku ke Mapolsek Wonomulyo.

Baca Juga:  
Kebakaran Ruko di Sinjai Diduga Ledakan Tanner

Petugas kemudian mendatangi RSUD Wonomulyo untuk memastikan kondisi korban dan melengkapi proses penyelidikan.

Hingga saat ini, kedua terduga pelaku telah diamankan dan menjalani proses hukum lebih lanjut.

Komentar