Wahyudin Nahkodai DPK KNPI Bulupoddo Sinjai

Publisher:
Eksklusif, Berita Terkini di WhatsApp Posliputan.com

SINJAI, Pos Liputan – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) KNPI Sinjai, Syahrul Paesa, melantik Dewan Pimpinan Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPK KNPI) Bulupoddo periode 2023-2026, di Aulah Kantor Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai, Rabu (22/11/2023).

Wahyudin sebagai ketua umum, Sekertaris Mardania, dan bendahara umum Muhammad Darwis.

Muh. Nasir selaku ketua pelaksana, dalam laporannya menjelaskan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan legalitas kepengurusan DPK KNPI Bulupoddo periode 2023-2026.

Baca Juga:  
Penginapan Suryani Diduga Jadi Tempat Mangkal Prostitusi Online

Muh Nasir berharap, dengan diadakannya pelantikan ini, kepengurusan dapat berjalan dengan tepat sesuai dengan tugas masing-masing pengurus.

Sementara Wahyudin selaku ketua DPK KNPI Bulupoddo yang baru saja dilantik menjelaskan bahwa dalam waktu dekat ini akan melaksanakan Rapat kerja yang bertujuan menentukan arah kegiatan yang akan dilaksanakan, baik jangka panjang ataupun jangka pendek.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Berharap dengan terbentuknya kepengurusan yang baru saja di Lantik dapat menjalin sinergitas, dan KNPI harus berada di garis terdepan untuk menyukseskan berbagai kegiatan masyarakat, dan pembangunan melalui melalui kegiatan-kegiatan kepemudaan untuk membangun generasi muda yang handal dan berkualitas, berharap KNPI Bulupoddo mampu melahirkan tokoh pemuda kompetitif dan wawasan yang luas dalam tantangan era globalisasi,” jelasnya.

Baca Juga:  
Sekjen DPP HIPPMAS Minta Pj Bupati TR Fahsul Falah Tegas Dalam Menjalankan Amanah di Kabupaten Sinjai

Sejumlah perwakilan dari berbagai elemen hadir dalam kegiatan tersebut.

Komentar