Kanwil Ditjenpas Sulsel Monitoring Layanan dan Pembinaan di Rutan Sinjai

Publisher:
Eksklusif, Berita Terkini di WhatsApp Posliputan.com

SINJAI, Posliputan.com — Dalam rangka memastikan pelaksanaan tugas dan fungsi Pemasyarakatan berjalan optimal, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Sulawesi Selatan melaksanakan kegiatan pemantauan layanan dan pembinaan di Rutan Kelas IIB Sinjai.

Kegiatan yang berlangsung pada Selasa, 4 November 2025, dipimpin oleh Kepala Bidang Pelayanan dan Pembinaan serta Kepala Bidang Pembimbingan Kemasyarakatan Kanwil Ditjenpas Sulsel.

Pemantauan dilakukan secara langsung di beberapa area strategis, seperti blok hunian, dapur, dan poliklinik Rutan Sinjai, serta Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) tempat warga binaan menempuh pendidikan. Dalam kegiatan tersebut, tim Kanwil memberikan sejumlah arahan dan masukan, termasuk penataan ulang warna tembok poliklinik agar lebih bersih dan higienis.

Baca Juga:  
Rutan Sinjai Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

“Kami ingin memastikan seluruh aspek layanan dan pembinaan berjalan sesuai prinsip profesional dan humanis. Hal-hal sederhana seperti kebersihan dan penataan ruang juga bagian dari pembinaan,” ujar Kabid Pelayanan dan Pembinaan Kanwil Ditjenpas Sulsel.

Sementara itu, Kabid Pembimbingan Kemasyarakatan menambahkan, “Kunjungan ini merupakan bagian dari pelaksanaan Bimbingan, Pengawasan, dan Pengendalian (Bintorwasdal). Kami hadir untuk memastikan bahwa seluruh program Pemasyarakatan di UPT berjalan sesuai arah kebijakan Ditjenpas.”

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kegiatan ini menunjukkan komitmen Kanwil Ditjenpas Sulsel dalam memastikan kualitas layanan dan pembinaan warga binaan agar semakin profesional, efektif, dan berdampak positif.

Baca Juga:  
12 Pegawai Rutan Sinjai Mengikuti Penilaian Preferensi Kompetensi

Komentar

Lainnnya