JAKARTA, Pos Liputan – Presiden FIFA Gianni Infantino bersama Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule bermain sepak bola di stadion Madya Senayan, Jakarta.
Kegiatan bermain sepak bola bersama ini digelar pada Selasa malam (18/19/2022). Mereka berdua tampak tersenyum gembira saat bermain.
Hal itu diketahui dari unggahan foto-foto keduanya di akun Twitter resmi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia atau yang disingkat PSSI.
Kegiatan main sepakbola bareng di tengah duka tragedi kanjuruhan ini mendapat sorotan dari para netizen yang menilai keduanya tidak memiliki empati terhadap korban tragedi kanjuruhan.
Bahkan, dua Anggota Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF), Akmal Marhali dan Laode M Syarif, juga ikut menyayangkan keduanya.
“Tadinya, saya berpikir @PSSI mengajak @FIFAcom berkunjung ke Malang untuk berempati dan simpati kepada keluarga 133 korban meninggal #TragediKanjuruhan. Entah siapa yang menginisiasi tetiba memilih bersenang-senang dengan fun football di saat tanah kubur masih basah. Dimana nuraninya?,” Tweet Akmal Marhali.
Sementara, Laode menanyakan kepada Presiden FIFA dan Ketum PSSI mengenai tanggungjawab mereka terhadap korban tragedi kanjuruhan.
“Kaisar @FIFAcom @FIFANTINO dan @PSSI @iriawan84 menari di atas pusara yang masih basah dari 133 korban Kanjuruhan #FunFootball. Tolong berempati dan bertanggung jawab. Dimana hati pikiran dan jiwamu? @mohmahfudmd @rizalmustary @AntonSanjoyo2 @NajwaShihab @BiLLYKHAERUDIN,” cuit Laode sambil menandai beberapa akun Twitter lainya seperti, Prof Mahfud MD dan Najwa Shihab.
Komentar