Masjid Al Ikhlas Wahdah Islamiyah Diresmikan, Perkuat Pendidikan Tahfidz di Sinjai

Publisher:
Eksklusif, Berita Terkini di WhatsApp Posliputan.com

SINJAI, Pos Liputan – Masjid Al Ikhlas Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an (PPTQ) Wahdah Islamiyah Sinjai resmi diresmikan, Sabtu (17/1/2026).

Bertempat di Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Sinjai Borong, peresmian ini menjadi momentum penting lahirnya pusat pendidikan Al-Qur’an di wilayah dataran tinggi Sinjai.

Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita oleh Asisten II Setdakab Sinjai, Andi Ilham Abu Bakar, yang hadir mewakili Bupati Sinjai.

Kegiatan ini turut dihadiri Ketua YPAIS, unsur DPW Wahdah Islamiyah Sulawesi Selatan, Dewan Penasehat DPD Wahdah Islamiyah Sinjai, jajaran pengurus DPD Wahdah Islamiyah Sinjai, serta masyarakat setempat.

Baca Juga:  
Begini Cara Sekolah SD di Nunukan Tanamkan Jiwa Nasionalisme

Ketua Yayasan Pendidikan Al-Islami Sinjai (YPAIS), Ustaz Irsan, menyampaikan bahwa masjid ini merupakan hasil sinergi banyak pihak dan telah difungsikan oleh masyarakat sejak sekitar satu tahun terakhir.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Hari ini memang peresmian masjid, tapi penggunaannya sudah mulai difungsikan sejak setahun yang lalu oleh masyarakat. Kami mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada pewakaf lahan, para donatur, masyarakat, dan pemerintah setempat yang telah mendukung secara moril maupun materi,” ujarnya.

Ia menambahkan, Masjid Al Ikhlas akan menjadi pusat utama pengembangan PPTQ Wahdah Islamiyah Sinjai Borong.

Baca Juga:  
Ikom dan HI UINAM Sukses Gelar Kuliah Umum

Mulai tahun ini, pihak yayasan menargetkan penerimaan santri baru dengan program unggulan tahassus.

“Insya Allah mulai tahun ini kita targetkan menerima santri baru. Masjid ini akan difungsikan lebih maksimal untuk PPTQ tingkat SMP dan SMA, dengan target lulusan mampu menghafal 30 juz, berbahasa Arab, dan berbahasa Inggris,” jelasnya.

Ketua DPD Wahdah Islamiyah Sinjai, Muhammad Saleh Kurdi, menegaskan bahwa peresmian masjid ini bukan sekadar peresmian bangunan fisik, melainkan bagian dari ikhtiar besar melahirkan generasi Qur’ani di Sinjai.

Baca Juga:  
Tim Dosen Universitas Patompo Beri Pelatihan dan Pendampingan Kelompok Nelayan Tradisional di Barru

“Untuk lahirnya PPTQ ini tentu dibutuhkan orang-orang baik, mulai dari wakaf lahan, donatur, hingga dukungan berbagai pihak. Masjid ini adalah pondasi dakwah dan pendidikan Al-Qur’an bagi generasi Sinjai ke depan,” ungkapnya.

Sementara itu, Asisten II Setdakab Sinjai, Andi Ilham Abu Bakar, menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah sangat mendukung pemanfaatan masjid sebagai pusat pendidikan dan pembinaan umat.

“Kami berharap ada kolaborasi berkelanjutan antara pemerintah daerah dan Wahdah Islamiyah untuk melahirkan generasi yang religius dan unggul. Lingkungan Sinjai Borong yang sejuk sangat mendukung proses pendidikan tahfidz,” ujarnya.

Komentar