Menjadi Penyebab Perpecahan di Masyarakat, Legenda Timnas Usulkan JIS Ganti Nama

Publisher:
Eksklusif, Berita Terkini di WhatsApp Posliputan.com

JAKARTA, Pos Liputan – Jakarta Internasional Stadium (JIS) akhir-akhir ini menjadi hangat diperbincangkan di tengah masyarakat.

Hal ini berawal dari stadium yang dibangun di era Gubernur Anies Baswedan disebut tidak memenuhi standar dari Federasi Sepak Bola Internasional atau FIFA.

Faktor yang disebut tidak memenuhi standar FIFA mulai dari kondisi rumput stadium hingga lahan parkir yang belum sesuai standar.

Namun yang menjadi polemik di tengah masyarakat karena yang menyatakan JIS tidak sesuai standar FIFA adalah bukan dari FIFA langsung sehingga menuai kecaman dari netizen.

Baca Juga:  
Jika Terpilih Jadi Presiden, Anies Janji Bangun 11 Stadion Bertaraf Internasional

Bahkan sebagian mengait-ngaitkan dengan agenda politik sehingga menjadi semakin panas.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menanggapi polemik yang menerpa JIS, pemain legenda tim sepak bola Persija Jakarta yang juga pernah menjadi kapten Timnas Indonesia, Bambang Pamungkas memberikan pendapatnya.

Melalui akun Instagram pribadinya, @bepe20, mengusulkan agar nama stadium JIS diganti menjadi “Jakarta Independence Stadium”.

“Mungkin kita perlu mengubah nama Jakarta International Stadium, menjadi Jakarta Independence Stadium,” tulis Bepe sebagaimana dikutip Pos Liputan, Sabtu (19/8/2023).

Bepe berharap dengan berubahnya nama stadium kebanggaan warga Jakarta itu dapat menghindarkan dari segala bentuk perpecahan di masyarakat.

Baca Juga:  
Menteri Bahlil Janji Beri Konsesi Tambang Batu Bara ke PBNU, Fedi Nulir: Saya Mau Diapain Kalau Tidak Setuju?

“Agar kita dapat memerdekakan stadion ini, dari segala unsur yang berpotensi menimbulkan perpecahan di Masyarakat,” lanjutnya.

Lebih jauh, Bepe menjelaskan bahwa apa yang diucapkannya itu bukan karena sedang mengambil peran dan berhadapan dengan siapapun. Ia hanya sedang menyampaikan apa yang ada di pikirannya.

“Saya tidak sedang mengambil posisi untuk berhadapan dengan siapa pun. Pun demikian, saya juga tidak sedang ingin mendekat kepada pihak mana pun. Apa yang saya sampaikan hanyalah apa yang ada dalam pikiran saya,” ucapnya.

Baca Juga:  
Ditanya Soal Cawapres, Anies Baswedan: Kriterianya Nomor Nol

Meski demikian, JIS tetap dipilih sebagai salah satu venue untuk gelaran Piala Dunia U-17 2023.

Komentar