JAKARTA, Pos Liputan – Disibukkan dengan agenda kunjungan ke beberapa daerah di Indonesia untuk melakukan sosialisasi sebagai bakal calon Presiden untuk pemilu 2024 mendatang. Anies Baswedan tak lantas melupakan keluarganya.
Baru-baru ini, Anies Baswedan mengunggah foto kebersamaannya dengan sang istri tercinta, Feri Farhati di sosial media pribadi miliknya.
Melihat momen kebersamaan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut bersama sang istri membuat setiap pasang mata yang melihatnya merasa iri apalagi kemesraan yang dipamerkan lewat kegiatan sederhana ini tetap terjaga meski usia yang terbilang tak lagi muda.
Dalam foto tersebut, keduanya sendang berada di sebuah tempat yang terlihat seperti sebuah toko buku yang ada di Malaysia.
Sebuah moment di foto tersebut, Anies bersama sang istri tercinta sedang berfoto selfi. Anies terlihat sedang memegang bahu Feri Farhati sedang sang istri memegang kamera seperti sedang berselfi.
Hal yang tak kalah mesranya, di belakang handphone yang digunakan oleh keduanya mengambil gambar, terlihat foto hitam putih mereka berdua saling tersenyum dan saling membelakangi.
“Sesekali pamer foto2 berdua boleh ya? Mumpung ketemu tempat romantis favorit kami berdua,” tulis Anies di keterangan foto unggahannya, Jumat (13/10/23).
Di akhir keterangan unggahan yang Anies Baswedan tulis, ia tidak lupa mengucapkan selamat berakhir pekan untuk seluruh followers sosial medianya.
“Selamat berakhir pekan bersama orang-orang tersayang,” ucap Anies Baswedan.
Komentar